You are here
Kunjungan Kerja BEM FIP Universitas Negeri Jakarta (UNJ) di Fakultas Ilmu Pendidikan UNY
Jumat, 28 Januari 2011, BEM FIP UNY kedatangan tamu dari BEM FIP UNJ dalam rangka kunjungan kerja untuk saling berbagi pengalaman dalam berorganisasi. Rombongan BEM FIP UNJ yang terdiri dari ketua BEM yaitu Muhammad Amin dan para pengurus BEM FIP UNJ diterima di ruang Multimedia FIP UNY. Sedangkan dari pihak BEM FIP UNY terdiri dari ketua BEM yaitu Ali Wafa Muhtar dari program studi Kebijakan Pendidikan, para pengurus BEM FIP dan perwakilan organisasi mahasiswa (Ormawa). Dosen pendamping kegiatan kemahasiswaan FIP UNY, Sisca Rahmadonna, M.Pd. juga mendampingi para pengurus BEM FIP untuk menyambut kedatangan rombongan BEM FIP UNJ.
Acara kunjungan diisi dengan perkenalan pengurus masing-masing BEM dari UNJ dan UNY kemudian penjelasan mengenai program kerja dan agenda-agenda yang telah dilakukan oleh masing-masing BEM. Dengan adanya kunjungan ini diharapkan tali silaturahmi organisasi antara BEM FIP UNJ dan BEM FIP UNJ tetap terjaga sekaligus dapat saling mendukung kemajuan organisasi mahasiswa di universitas
masing-masing. (dk & Zulfa)
Contact Us
- Address : Colombo Street No 1, Karangmalang Yogyakarta 55281
- Telp : (0274) 540611
- Fax : (0274) 540611
- Email : humas_fipp@uny.ac.id,
- Website: http://fipp.uny.ac.id
- Facebook FIPP UNY
- Instagram FIPP UNY
- Youtube Channel
- Tiktok
Copyright © 2025,