You are here
TEMU KOLEGIAL PG-PAUD SE-INDONESIA
Acara yang berlangsung di Dewadaru II Meeting Room LPP Convention Hotel pada hari Selasa 18 Mei 2010 tersebut dimulai pada pukul 14.00 WIB. Acara dimulai dengan tari-tarian yang disambut applause meriah dari para peserta. Setelah itu acara dilanjutkan dengan sambutan-sambutan, yang dimulai dari sambutan ketua panitia (Dr. Sugito), sambutan Dekan Fakultas Ilmu Pendidikan UNY (Prof. Dr. Achmad Dardiri, M.Hum) dan sambutan Rektor UNY (Prof. Dr. Rochmat Wahab, M.A., M.Pd).
Dalam sepenggal kalimat sambutan yang disampaikan oleh Rektor UNY, Beliau berharap kepada para peserta temu kolegial agar bersama-sama menyatukan langkah kedepan demi lahirnya sejarah baru dalam dunia pendidikan khususnya Pendidikan Anak Usia Dini. Beliau juga menyarankan agar moment ini didokumentasikan dan diabadikan, jika perlu para peserta yang hadir didokumentasikan satu-persatu. Karena mereka (baca:peserta) inilah nantinya yang akan menjadi tonggak lahirnya organisasi/forum/asosiasi PG-PAUD seluruh Indonesia.
Setelah sambutan-sambutan tersebut selesai, acara dilanjutkan dengan coffee break sejenak untuk memberikan jeda agar para peserta bisa lebih relax. Setelah 15 menit istirahat, acara kemudian dilanjutkan dengan sekilas pemaparan tentang gambaran umum PG-PAUD di Indonesia sebagai bahan pengantar dalam forum. Setelah pemaparan gambaran umum dari 3 orang nara sumber, kemudian acara di pending sampai dengan pukul 19.00 WIB.
Setelah istirahat, sholat dan makan, kemudian acara dilanjutkan lagi dengan siddang pleno. Sidang ini dimaksudkan demi pengembangan program studi PG-PAUD di Indonesia. Karena program studi ini merupakan salah satu program studi baru yang cukup mempunyai peranan besar dalam dunia pendidikan di Indonesia. Sehingga dalam pertemuan kolegial tersebut, tanpa ragu seluruh perwakilan program studi PG-PAUD dari beberapa Universitas di Indonesia menyatukan tekad untuk membentuk semacam wadah atau forum yang dapat menampung seluruh aspirasi dari anggota temu kolegial.
Acara yang berlangsung dari pukul 19.00 WIB tersebut berjalan secara alot, sehingga dalam penentuan nama organisasi maupun anggaran dasar dan rumah tangga tidaklah cukup dengan waktu yang telah ditentukan panitia. Akhirnya dengan semangat menggebu dan antusiasme yang tinggi, acara yang seharusnya selesai pada pukul 22.00 WIB tersebut tetap dilanjutkan sampai dengan selesai sikitar pukul 00.30 WIB. (dk)
Contact Us
- Address : Colombo Street No 1, Karangmalang Yogyakarta 55281
- Telp : (0274) 540611
- Fax : (0274) 540611
- Email : humas_fipp@uny.ac.id,
- Website: http://fipp.uny.ac.id
- Facebook FIPP UNY
- Instagram FIPP UNY
- Youtube Channel
- Tiktok
Copyright © 2024,