You are here
Meningkatkan Kesadaran SDGs Melalui Pendidikan Karakter: Panduan Praktis bagi Guru SD
Pendidikan bukan hanya tentang pengetahuan akademis, tetapi juga tentang membentuk karakter yang kuat pada generasi muda. Salah satu cara yang efektif untuk mengajarkan nilai-nilai karakter adalah melalui pemahaman dan kesadaran sesorang akan Sustainable Development Goals (SDGs). Mata kuliah Pembelajaran dan Penilaian Tematik-Integratif Berbasis Karakter memberikan pandangan dan panduan kepada mahasiswa akan memberikan informasi praktis bagi guru tentang bagaimana mengintegrasikan nilai-nilai karakter dalam pembelajaran SDGs. SDGs adalah serangkaian tujuan global untuk mengatasi berbagai tantangan global, termasuk kemiskinan, ketidaksetaraan, perubahan iklim, dan keadilan sosial. Melalui pembelajaran SDGs, guru dapat memperkenalkan konsep-konsep penting seperti tanggung jawab sosial keberlanjutan, dan perdamaian.
Dalam perkuliahan pembelajaran dan tematik integratif berbasis karakter, mahasiswa distimulus kesadaran SDGs melalui pendidikan karakter di sekolah dasar. Dimana pendidikan karakter di sekolah dasar menjadi dasar pembentukan karakter yang dapat menunjang SDGs di Indonesia. Pembelajaran SDGs dapat membantu sesorang dalam mengembangkan empati terhadap masalah sosial dan lingkungan. Oleh karena itu, mahasiswa S2 Pendidikan Dasar Konsentrasi Praktisi yang berperan sebagai Guru SD dapat mendorong siswa untuk merenungkan dampak tindakan mereka terhadap dunia dan orang lain. Tentunya kedasaran ini perlu dipupuk dari sejak dini, apalagi siswa sekolah dasar yang sering disebut usia emas (golden age) perlu dibimbing dengan baik dalam pencapaian berbagai perkembangannya, baik perkembangan intelektual, sosial dan emosial.
Salah satu kunci dalam mencapai SDGs yakni guru dapat mengorganisir proyek kolaboratif yang melibatkan siswa dalam penyelesaian masalah sosial, mengajarkan mereka bekerja sama dengan individu yang memiliki latar belakang dan pandangan berbeda. Pembelajaran SDGs mempromosikan nilai-nilai inklusivitas dan keadilan. Melalui pembelajaran tematik berbasis karakter, guru dapat mengajarkan siswa untuk menghormati keanekaragaman budaya, etnis, dan latar belakang lainnya yang ada dalam komunitas global. SDGs menekankan pentingnya keberlanjutan, guru dapat mengajarkan siswa tentang pentingnya menjaga sumber daya alam, mengurangi limbah, dan meminimalkan dampak negatif terhadap lingkungan. Hal tersebut merupakan aplikatif dari pembelajaran tematik berbasis karakter di sekolah dasar.
Mahasiswa S2 Pendidikan Dasar, Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi, Universitas Negeri Yogyakarta yang menempuh mata kuliah ini telah dilatih mengembangkan pemikiran kreatif dan kemampuan pemecahan masalah yang berkaitan dengan implementasi pembelajaran tematik berbasis karakter di sekolah dasar. Kompetensi ini tentunya akan ditransfer kepada siswa-
siswi binaan mereka di sekolah. Guru dapat melatih siswa untuk mengidentifikasi masalah sosial dan mencari solusi yang inovatif. Implementasi pembelajaran SDGs yang dilaksanakan guru dapat
membantu membentuk pemimpin masa depan yang peduli, tangguh, dan bertanggung jawab. Dimana guru memiliki peran penting dalam mempersiapkan generasi yang akan mengemban misi pembangunan berkelanjutan
Organisasi Mahasiswa
- Badan Eksekutif Mahasiswa FIP
- Dewan Perwakilan Mahasiswa
- UKMF Keluarga Muslim Ilmu Pendidikan
- UKMF Penelitian Reality
- UKMF MUSIC CAMP
- HIMA Administrasi Pendidikan
- HIMA Psikologi Pend. & Bimbingan
- HIMA Pendidikan Luar Biasa
- HIMA Pendidikan Luar Sekolah
- HIMA Teknologi Pendidikan
- HIMA Pendidikan Guru PAUD
- HIMA Pendidikan Guru SD
- HIMA Kebijakan Pendidikan
- Keluarga Mahasiswa Magister dan Doktoral
Contact Us
- Address : Colombo Street No 1, Karangmalang Yogyakarta 55281
- Telp : (0274) 540611
- Fax : (0274) 540611
- Email : humas_fipp@uny.ac.id,
- Website: http://fipp.uny.ac.id
- Facebook FIPP UNY
- Instagram FIPP UNY
- Youtube Channel
- Tiktok
Copyright © 2025,