You are here
Pengembangan Microcredential untuk Mendorong Pencapaian Indikator SDG's di Dunia Pendidikan
Pendidikan merupakan pilar penting dalam pembangunan berkelanjutan, dan untuk mencapai Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (Sustainable Development Goals/SDG's) PBB, inovasi dalam dunia pendidikan menjadi sangat penting. Salah satu upaya yang diambil adalah dengan melaksanakan tri dharma perguruan tinggi melalui penelitian. Penelitian didasari atas realitas banyaknya angka pengangguran, potensi generasi muda, perlunya menjaga kelestyarian dan sumber daya alam. Indonesia memerlukan banyak digital talent untuk menggeser ekonomi bertumpu sumber daya alam yang justeru menimbulkan banyak masalah seperti konflik lahan seperti kasus Rempang, Pohuwatu, Malino, Trenggalek dan beberapa daerah lainnya yang menimbulkan kerawanan konflik. Pada kenyataannya pemerintah memiliki keterbatasan di dalam upaya menyiapkan generasi muda untuk mengembangkan kemampuan digital talent yang terbukti dapat memberikan peluang pekerjaan dan menjanjikan pendapatan, salah satunya profesi content creator. Penelitian ini bertujuan mengembangkan suatu platform pembelajaran yang dapat diakses oleh semua kalangan khsuusnya generasi muda yang tertarik menekuni dunia content creator tidak terbatas kepada mereka yang duduk di bangku Pendidikan formal. Faktanya pemerintah memerlukan 600 ribu digital talent baru untuk menopang ekonomi berbasis pengetahuan (knowledge based economy).
Penelitian ini merupakan peneltiian pengembangan yang didahului oleh penelitian pendahuluan agar baik secara konten, metode, evaluasi, dan system pemneblajaran yang dipergunakan sesuai minat generasi muda dan bisa mempertahankan persistensi dalam mempelajarinya. Progrtam microcredential ini dapat diakses secara online setara 2 SKS jika diekuivalensikan dengan mata kuliah. Tidak ada pra syarat khusus untuk mengikuti yang penting dapat emngakses, memiliki minat dan ketertarikan untuk menjadi content creator. Apabila dikaitkan dengan SDG’s maka penelitian ini memiliki kontribusi sebagai berikut; (1) SDG 4 meningkatkan aksesibilitas terhadap Pendidikan berkualitas, murah dan efisien termasuk upaya pemerataan kesempatan mendapatkan Pendidikan, (2) SDG’s 8 membantu pertumbuhan ekonomi dimana akan lahir digital talent yang mendukung perekonomian negara tanpa mengancam lingkungand an eksploitasi sumber daya alam, (3) SDG’s mengurangi kemiskinan dimana banyak digital talent apabila sukses mereka akan memiliki penghasdilan bahkan fantastis, (4) SDG’s 3mendukung kehidupan yang kesehatan dan kehidupan yang lebih baik dengan adanya sumber daya alam yang terjaga karena berkurangnya basis ekkonomi yang hanya mengeksploitasi sumber daya alam. (5) SDG’s 13 perbaikan iklim karena dengan adanya sumber daya alam yang terjaga maka perbaikan iklim terjaga seperti kecukupan oksigen, air, dan berujung perbaikan taraf kehidupan masyarakat
Penelitian ini mendorong generasi muda untuk berpartisipasi menignkatkan pertumbnuhan ekonomi negara, menjaga kelestarian alam dan menciptakan nilai tambah ekonomi berbasis knowledge based economy serta mengurangi pengangguran. Nilai positif lainnya digital talent bisa dikembangkan untuk profesi lain seperti fotografi, kuliner nusantara, youtuber, remote proctoring dan sebagainya sekaligus emmpersiapkan kemandirian belajar generasi muda menghadapi era anthropocene 5.0 (Puji)
Organisasi Mahasiswa
- Badan Eksekutif Mahasiswa FIP
- Dewan Perwakilan Mahasiswa
- UKMF Keluarga Muslim Ilmu Pendidikan
- UKMF Penelitian Reality
- UKMF MUSIC CAMP
- HIMA Administrasi Pendidikan
- HIMA Psikologi Pend. & Bimbingan
- HIMA Pendidikan Luar Biasa
- HIMA Pendidikan Luar Sekolah
- HIMA Teknologi Pendidikan
- HIMA Pendidikan Guru PAUD
- HIMA Pendidikan Guru SD
- HIMA Kebijakan Pendidikan
- Keluarga Mahasiswa Magister dan Doktoral
Contact Us
- Address : Colombo Street No 1, Karangmalang Yogyakarta 55281
- Telp : (0274) 540611
- Fax : (0274) 540611
- Email : humas_fipp@uny.ac.id,
- Website: http://fipp.uny.ac.id
- Facebook FIPP UNY
- Instagram FIPP UNY
- Youtube Channel
- Tiktok
Copyright © 2024,