You are here
PROGRAM STUDI PAUD FIP MERAIH PREDIKAT A AKREDITASI BAN-PT
Dengan dikeluarkannya SK BAN PT nomor 1685/SK/BAN-PT/Akred/S/VIII/2016, secara resmi Program Studi Pendidikan Anak Usia Dini Fakultas Ilmu Pendidikan UNY dinyatakan terakreditasi A. PAUD UNY saat ini menjadi program PAUD satu-satunya yang terakreditasi A. Di Fakultas Ilmu Pendidikan, dari 9 program studi, terdapat 5 program studi lain yang meraih akreditasi A, yaitu Program Studi Manajemen Pendidikan, Program Studi Pendidikan Luar, Program Studi Pendidikan Luar Biasa, dan Program Studi Bimbingan dan Konseling, Program Studi Teknologi Pendidikan
Dekan Fakultas Ilmu Pendidikan, Dr. Haryanto,M.Pd mengatakan bahwa prestasi yang diraih oleh Program Studi PAUD khususnya dalam meraih predikat terbaik peringkat akreditasi ini merupakan kerjasama dari segenap elemen prodi dan kerja sama yang kompak antara prodi dengan fakultas, dan bantuan dari para dosen, mahasiswa, dan segenap tenaga pendidik. Untuk itu, dekan mengungkapkan rasa syukur atas anugerah ini kepada Tuhan Yang Maha Esa, juga penghargaan dan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu mulai dari proses persiapan sampai proses visitasi dilakukan. Selanjutnya dekan juga menambahkan bahwa dengan diraihkan prestasi ini bisa memotivasi semua prodi-prodi di FIP untuk terus mempertahankan kualitasnya dan meraih yang terbaik, sehingga yang sudah mendapatkan predikat A bisa terus bertahan, dan yang belum mendapatkan predikat akreditas A bisa diraih sesegera mungkin. (ant)
Organisasi Mahasiswa
- Badan Eksekutif Mahasiswa FIP
- Dewan Perwakilan Mahasiswa
- UKMF Keluarga Muslim Ilmu Pendidikan
- UKMF Penelitian Reality
- UKMF MUSIC CAMP
- HIMA Administrasi Pendidikan
- HIMA Psikologi Pend. & Bimbingan
- HIMA Pendidikan Luar Biasa
- HIMA Pendidikan Luar Sekolah
- HIMA Teknologi Pendidikan
- HIMA Pendidikan Guru PAUD
- HIMA Pendidikan Guru SD
- HIMA Kebijakan Pendidikan
- Keluarga Mahasiswa Magister dan Doktoral
Contact Us
- Address : Colombo Street No 1, Karangmalang Yogyakarta 55281
- Telp : (0274) 540611
- Fax : (0274) 540611
- Email : humas_fipp@uny.ac.id,
- Website: http://fipp.uny.ac.id
- Facebook FIPP UNY
- Instagram FIPP UNY
- Youtube Channel
- Tiktok
Copyright © 2024,