Akreditasi Program S2 Kebijakan Pendidikan FIPP UNY, Langkah Menuju Keunggulan Akademik

Yogyakarta, Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) menyambut kedatangan dua asesor dalam kegiatan Asesmen Lapangan Program Studi S2 Kebijakan Pendidikan Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi. Kegiatan ini berlangsung pada Kamis, 19 Desember 2024, bertempat di Gedung Rektorat UNY.

Asesor yang hadir adalah Prof. Dr. Arismunandar, M.Pd. dari Universitas Negeri Makassar dan Prof. Dr. Muhammad Khafid, M.Si., QIA. dari Universitas Negeri Semarang. Kedua asesor disambut langsung oleh Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, Prof. Soni Nopembri, S.Pd., M.Pd., Ph.D., beserta jajaran pimpinan unit universitas dan Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi UNY.

Dalam sambutannya, Prof. Soni Nopembri menyampaikan pentingnya kegiatan asesmen lapangan sebagai bagian dari proses akreditasi program studi. “Kami berharap kegiatan ini dapat memperkuat komitmen kami dalam menghasilkan penelitian bermutu, sesuai dengan visi keilmuan program studi dan visi institusi,” ujarnya.

Asesmen lapangan ini bertujuan untuk melakukan verifikasi, validasi, dan melengkapi data serta informasi yang telah disampaikan melalui dokumen akreditasi. Fokus penilaian meliputi komitmen pengembangan penelitian berkualitas, keunggulan program, kesesuaian penelitian dengan visi keilmuan program studi, serta capaian jumlah dan lingkup penelitian yang dihasilkan.

Sebagai bagian dari proses akreditasi, asesmen ini menjadi langkah strategis bagi Program Studi S2 Kebijakan Pendidikan untuk terus meningkatkan mutu akademik dan penelitian. Hasil dari asesmen ini diharapkan mampu memberikan masukan yang konstruktif bagi pengelolaan program studi, sehingga semakin relevan dengan kebutuhan masyarakat dan dunia pendidikan.

Kegiatan asesmen lapangan ini diakhiri dengan diskusi antara asesor, pimpinan program studi, dan tim akreditasi. Hasil asesmen ini akan menjadi bagian penting dalam menentukan peringkat akreditasi program studi, yang sekaligus mencerminkan kualitas pendidikan di UNY.