You are here
LULUSAN FIP UNY HARUS SIAP MENJADI AGEN PERUBAHAN BANGSA
Rabu, 30 November 2011 Fakultas Ilmu Pendidikan UNY kembali menggelar acara yudisium. Pada kesempatan kali ini, jumlah peserta yudisium sebanyak 50 orang dengan rincian prodi Manajemen Pendidikan (5 orang), Bimbingan Konseling (8 orang), Pend. Luar Biasa (14 orang), Pend. Luar Sekolah (2 orang), Teknologi Pendidikan (5 orang), Kebijakan Pendidikan (1 orang) dan PGSD (15 orang). Dari seluruh peserta yudisium, Dewi Diniwati (BK) berhasil meraih predikat cumlaude dengan IPK 3,63. Hadir dalam acara yudisium Dekan, Wakil Dekan, Kajur, Sekjur, Kabag. TU, dan Kasubbag di lingkungan FIP UNY.
Dr. Haryanto, M.Pd selaku Dekan membacakan surat keputusan Dekan sebagai tanda bahwa para peserta telah dinyatakan lulus dan berhak menyandang gelar sarjana pendidikan. Dalam sambutan, beliau mengucapkan selamat kepada para peserta dan menghimbau agar jangan lupa untuk bersyukur dan berterimakasih terutama kepada orang tua dan pihak-pihak lain yang telah membantu mereka dalam menyelesaikan studinya. Selanjutnya sebagai calon pendidik maupun tenaga kependidikan, inilah saat yang tepat bagi para lulusan FIP UNY untuk melakukan perubahan. Jika melihat kondisi moralitas bangsa yang semakin menurun, dengan maraknya budaya korupsi serta tindakan-tindakan dimana kejujuran, sportivitas, keadilan menjadi hal yang mulai dikesampingkan. Maka inilah tantangan yang sesungguhnya bagi para lulusan FIP UNY, tegas beliau. Sebelum menutup acara yudisium kali ini, beliau juga mendoakan kepada para peserta agar segera mendapatkan pekerjaan yang sesuai, jodoh bagi mereka yang belum berkeluarga, serta keturunan bagi mereka yang sudah berkeluarga. (didik)
Organisasi Mahasiswa
- Badan Eksekutif Mahasiswa FIP
- Dewan Perwakilan Mahasiswa
- UKMF Keluarga Muslim Ilmu Pendidikan
- UKMF Penelitian Reality
- UKMF MUSIC CAMP
- HIMA Administrasi Pendidikan
- HIMA Psikologi Pend. & Bimbingan
- HIMA Pendidikan Luar Biasa
- HIMA Pendidikan Luar Sekolah
- HIMA Teknologi Pendidikan
- HIMA Pendidikan Guru PAUD
- HIMA Pendidikan Guru SD
- HIMA Kebijakan Pendidikan
- Keluarga Mahasiswa Magister dan Doktoral
Contact Us
- Address : Colombo Street No 1, Karangmalang Yogyakarta 55281
- Telp : (0274) 540611
- Fax : (0274) 540611
- Email : humas_fipp@uny.ac.id,
- Website: http://fipp.uny.ac.id
- Facebook FIPP UNY
- Instagram FIPP UNY
- Youtube Channel
- Tiktok
Copyright © 2024,