PELEPASAN PURNA TUGAS IBU PROF. DR. SIT PARTINI SUARDIMAN, SU

Fakultas Ilmu Pendidikan secara resmi melepas salah satu guru besar yang telah mencapai masa purna tugas yaitu Ibu Prof. Dr. Siti Partini Suardiman, SU. Setelah pelepasan yang diadakan oleh universitas beberapa hari yang lalu, pada kesempatan kali ini Fakultas Ilmu Pendidikan UNY mengadakan acara pelepasan purna tugas sebagai bentuk apresiasi terhadap jasa dan pengabdian beliau. Prof. Dr. Siti Partini Suardiman, SU. merupakan dosen Program Studi Bimbingan dan Konseling yang telah mengabdi kurang lebih selama 45 tahun sehingga telah banyak jasa yang beliau berikan kepada Prodi maupun Fakultas Ilmu Pendidikan. Dekan FIP, Dr. Haryanto, M.Pd. secara resmi melepas beliau dengan ucapan terima kasih sekaligus bangga memiliki guru besar seperti beliau, megingat bahwa Prof. Dr. Siti Partini Suardiman merupakan salah satu peneliti diantara 3 peneliti perempuan di UNY yang tercatat sebagai 100 peneliti paling aktif di Indonesia. Beliau tetap berkarya meski usia tak lagi muda, ini merupakan sebuah pembelajaran bagi para dosen muda untuk terus maju dalam berkarya, lanjut Dekan.
Ibu Prof. Dr. Siti Partini Suardiman, SU dalam pidato pelepasan mengucap syukur dan bangga telah menjadi bagian dari Fakultas Imu Pendidikan. Beliau memberikan usulan kepada FIP agar dapat mempelopori gerakan pendidikan karakter dengan sebuah gerakan konkrit bukan sekedar wacana, sehingga seluruh civitas akademika bisa memahami bahwa FIP memang lembaga yang peduli tentang pembentukan karkater. Terakhir beliau berpesan semoga FIP terus berkembang, dan jaya sepanjang masa dengan pimpinan Dekan dan para wakil dekan yang masih muda, energik, dan inovatif. Selanjutnya Dekan FIP, Dr. Haryanto, M.Pd didampingi wakil Dekan I dan III menyerahkan kenang-kenangan kepada beliau sebagai simbol resmi acara pelepasan. (zulfa/didik)